Loading Events
Penerimaan Proposal P2MD

Pembukaan Pengumpulan Proposal P2MD

Direktorat Jenderal Vokasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan Riset dan Teknologi kembali membuka penawaran Program Pemberdayaan Masyarakat Desa (P2MD) untuk mahasiswa aktif jenjang Diploma III dan Diploma IV minimal semester 2.

Program Pemberdayaan Masyarakat Desa (P2MD) adalah kegiatan pemberdayaan masyarakat yang dilakukan oleh mahasiswa melalui Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dan atau Badan Eksekutif Mahasiswa.

Tujuan Program Pemberdayaan Masyarakat Desa (P2MD) adalah menumbuhkan rasa peduli Mahasiswa dan berkontribusi kepada masyarakat desa agar terbangun desa binaan yang aktif, mandiri, berwirausaha, dan sejahtera.

Bagian Kemahasiswaan Institut Pariwisata dan Bisnis Internasional mengundang seluruh organisasi mahasiswa untuk mengusulkan proposal P2MD sesuai dengan timeline terlampir

Jadwal P2MD
Jadwal P2MD

Alur Pengusulan Proposal P2MD

  1. Kelompok Organisasi Mahasiswa membentuk tim yang terdiri dari 10 orang (1 ketua dan 9 anggota kelompok)
  2. Ketua Kelompok Organisasi Mahasiswa melaporkan keikutsertaan dan melakukan permohonan akun ke Operator PT Bidang Kemahasiswaan
  3. Kelompok Organisasi Mahasiswa menyusun proposal dan melengkapi segala persyaratan administrasi sesuai Buku Pedoman P2MD Vokasi
  4. Proposal yang sudah siap kemudian diunggah pada sistem http://kemahasiswaanptvp.kemdikbud.go.id/ menggunakan akun ketua kelompok paling lambat 18 April 2022
  5. Mahasiswa melengkapi dan menggunggah segala persyaratan administrasi dan proposal pada sistem
  6. Operator PT dan Pimpinan PT memvalidasi proposal mahasiswa

 

Days
Hours
Minutes
Seconds
  • This event has passed.
  • Start Time
    April 5 - 12:00 am
  • End Time
    April 18 - 11:59 pm
  • Organizer
    Dikti Vokasi

Registrations are closed for this event